Matematika
Kelas IX
Assalamualaikum Wr. Wb.
Semoga selalu dalam keadaan sehat dan bahagia. Aamiin.
Alhamdulillah hari ini dapat bertemu bersama untuk belajar matematika yang menyenangkan.
Selalu jaga kesehatan dan beribadah kepada Alloh SWT. Semoga selalu istiqomah dalam melaksanakan sholat dhuha dan sholat lima waktu.
Sebelum memulai pembelajaran mari bersama-sama kita berdoa terlebih dahulu.
Tujuan pembelajaran pada pertemuan hari ini adalah agar peserta didik dapat membuat generalisasi luas permukaan dan volume bangun ruang sisi lengkung tabung.
Pengertian Bangun Ruang Sisi Lengkung
Seperti yang sudah disinggung dalam materi sebelumnya, selain bangun ruang sisi datar terdapat juga bangun ruang sisi lengkung dalam pembahasan bangun ruang.
Bangun ruang sisi lengkung merupakan bangun ruang yang mempunyai sisi lengkung. Sisi lengkung ini adalah sisi yang membentuk lengkungan kurva. Bangun ruang sisi lengkung biasanya memiliki sebuah selimut ataupun permukaan bidang.
Macam – Macam Bangun Ruang Sisi Lengkung
Bangun ruang yang memiliki sisi lengkung diantaranya adalah tabung, kerucut, dan bola.
Tabung
Pengertian Tabung
Tabung merupakan suatu bangun ruang berdimensi tiga yang memiliki alas dan tutup yang berbentuk lingkaran dengan ukuran yang sama dan diselimuti oleh persegi panjang.
Unsur – Unsur Tabung
a. Sisi Tabung
Tabung memiliki tiga sisi yang berbeda, yaitu sisi bawah, sisi atas, dan sisi lengkung (selimut tabung). Sisi lengkung merupakan sisi yang dibatasi oleh dua bidang sejajar, yaitu bidang alas (bawah) dan bidang tutup (atas) berbentuk lingkaran yang kongruen.
b. Tinggi Tabung
Tinggi tabung merupakan jarak antara bidang alas dan bidang tutup (pada gambar di atas dinotasikan dengan ).
c. Jari – Jari Tabung
Jari – jari tabung merupakan jari – jari dari lingkaran alas atau tutup, dinotasikan dengan .
d. Diameter Tabung
Diameter tabung merupakan 2 kali jari – jari, dinotasikan dengan . Sehingga,
.
Sifat – Sifat Tabung
Berikut ini merupakan sifat – sifat dari tabung:
- Memiliki 3 buah sisi (1 buah persegi panjang dan 2 buah lingkaran yang kongruen).
- Tidak memiliki rusuk.
- Tidak memiliki titik sudut.
- Tidak memiliki bidang diagonal.
- Tidak memiliki diagonal bidang.
- Memiliki sisi alas dan sisi atas yang berhadapan dan kongruen.
- Tinggi tabung merupakan jarak titik pusat lingkaran alas dengan titik pusat lingkaran atas.
- Bidang tegak tabung berwujud lengkungan yang disebut dengan selimut tabung.
- Jaring – jaring tabung berwujud 2 buah lingkaran dan 1 buah persegi panjang.
Silahkan buka link berikut:
https://www.youtube.com/watch?v=6ZrUxpvp7IY
Setelah kalian mempelajari materi diatas silahkan bertanya jika masih ada yang belum paham. Jika ada pertanyaan kita akan berlatih saat PTM.
Semoga pembelajaran hari ini bermanfaat bagi kita. Tetap melaksanakan 5m ya semoga pandemi ini segera berakhir. Aamiin. Terimakasih
Wassalamualikum Wr. Wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar